You are currently viewing 5 Produk PPH+ Prudential, Asuransi Terbaik
Produk PPH+ Prudential

5 Produk PPH+ Prudential, Asuransi Terbaik

5 Produk PPH+ Prudential

Kesehatan menjad hal penting yang tidak bisa diabaikan karena dengan kesehatan yang baik, kita dapat beraktivitas dengan baik pula. Untuk itu, memiliki proteksi berupa asuransi kesehatan dapat menjadi solusi agar anda dan keluarga merasa nyaman dan terlindungi jika suatu saat membutuhkan perawatan akibat jatuh sakit. Salah satu perusahaan asuransi di Indonesia yang menawarkan produk asuransi kesehatan terpercaya adalah Prudential.

Berikut daftar produk asuransi kesehatan dari Prudential yang akan memberikan perlindungan biaya medis untuk anda dan keluarga, diantaranya :

1. PRUSolusi Sehat

Salah satu produk asuransi kesehatan terbaik adalah PRUSolusi Sehat. Produk yang satu ini merupakan produk asuransi kesehatan tradisional yang menawarkan solusi lengkap untuk perlindungan kesehatan. Dengan produk asuransi kesehatan PRUSolusi Sehat anda dapat memilih tipe kamar dengan harga kamar terendah dengan dua tempat tidur atau satu tempat tidur dengan kamar mandi di dalam. Adapun batas manfaat tahunan yang ditawarkan mencapai Rp65 miliar sesuai plan yang dipilih beserta dengan PRUSolusi Sehat Limit Booster. PRUSolusi Sehat juga tersedia layanan kunjungan dokter umum dan dokter spesialis serta sub spesialis masing-masing hingga dua kali per hari.

2. PRUSolusi Sehat Syariah

Sesuai namanya, produk asuransi Prudential ini menerapkan perlindungan kesehatan dengan sistem syariah, yakni para peserta saling menanggung risiko (sharing of risk) dengan menghibahkan sebagian atau seluruh kontribusi melalui dana yang akan digunakan untuk membayar klaim atau jika terjadi musibah yang dialami oleh sebagian peserta. Salah satu manfaat dari asuransi kesehatan PRUSolusi Sehat Syariah adalah fleksibilitas dalam memilih tipe dengan harga kamar terendah dengan dua tempat tidur atau satu tempat tidur dengan kamar mandi di dalam, serta batas harga kamar sesuai plan.

3. PRUPrime Healthcare Plus

PRUPrime Healthcare Plus merupakan produk asuransi tambahan (rider) yang memberikan solusi secara lengkap dan menyeluruh untuk perlindungan kesehatan dengan pembayaran manfaat sesuai tagihan rumah sakit. Keuntungan asuransi Prudential satu ini adalah produk perlindungan kesehatan ini bersifat fleksibel, sehingga dapat diatur sesuai kebutuhan. Biaya produk asuransi kesehatan Prudential ini juga tergolong terjangkau untuk manfaat lengkap yang ditawarkan. Estimasi harga premi asuransi Prudential ini mulai dari Rp750.000 per bulannya.

4. PRUPrime Healthcare Plus Syariah

PRUPrime Healthcare Plus Syariah merupakan produk asuransi tambahan (riders) yang memberikan solusi lengkap yang menawarkan fleksibilitas pada pilihan perlindungan kesehatan.

Premi produk asuransi kesehatan dari Prudential ini pun tergolong terjangkau, karena ada yang tesedia sebesar Rp350.000 dengan cakupan manfaat yang sebanding. Kelebihan dari asuransi ini adalah menawarkan fleksibilitas dalam menentukan cakupan wilayah asuransi, tipe kamar dengan harga kamar terendah dengan dua tempat tidur atau satu tempat tidur dengan kamar mandi di dalam, dan batas harga kamar sesuai plan. Tersedia juga santunan dana marhamah yang akan dibayarkan apabila tertanggung meninggal yang akan menambahkan santunan asuransi dasar

5. PRUCritical Hospital Cover Syariah

Salah satu pilihan asuransi kesehatan tambahan (rider) yang memberikan perlindungan komprehensif atas perawatan kondisi kritis sejak masa evaluasi medis hingga pemulihan adalah PRUCritical Hospital Cover Syariah. Cakupan asuransi kesehatan PRUCritical Hospital Cover Syariah tidak sebatas di Indonesia saja, tapi juga hingga luar negeri. Kelebihan dari memberi perlindungan komprehensif untuk perawatan 12 kondisi kritis yang mencakup sakit kanker, gagal ginjal, stroke, serangan jantung, tindakan bedah bypass pembuluh darah jantung, pembedahan katup jantung secara terbuka, pembedahan terbuka pada pembuluh darah aorta, pengangkatan satu paru, pengangkatan satu ginjal, pengangkatan hati, transplantasi organ penting, angioplasti dan penatalaksanaan invasif lain untuk penyakit pembuluh darah jantung sejak tahap evaluasi medis hingga pemulihan.

Informasi Produk PPH+ Prudential

Nah itulah beberapa Produk PPH+ Prudential yang bisa anda pilih sesuai kebutuhan anda di masa yang akan datang. Sebagai informasi tambahan, khusus untuk produk-produk proteksi kesehatan dari Prudential, perusahaan ini juga menawarkan fitur upgrade menjadi kartu hitam atau black card. Segera proteksi anda dan keluarga dengan konsultasi gratis kepada kami mengenai Produk PPH+ Prudential atau produk lainnya. Silahkan kunjungi website kami untuk informasi lebih lanjut seputar Produk PPH+ Prudential atau informasi lainnya.

 

This Post Has 2 Comments

Tinggalkan Balasan